R. Bersukacita dan berdoa slalu
Ucapkan syukur senantiasa
Di dalam Kristus Bapa berkenan
Ya Tuhan, mulialah namaMu
1. BagiMulah pujian
O Tuhan di Sion
Hatiku bersuka karnaMu
Engkau dengarkan doaku
2. Kami datang padaMu
Membawa dosa kami
Kau beri pengampunanMu
Kaulah Tuhan Maha Rahim
3. Bagi yang mendengarkan
Dan tinggal di dalamMu
Kau beri semua hartaMu
Sukacitaku berlimpah
4. Gunung-gunung bersorak
Semua makhluk memujiMu
Bukit melompat bersuka
MemujiMu tanpa henti
Judul asli (FR) : Soyons toujours joyeux
© 1980, Éditions de l’Emmanuel, 89 boulevard Blanqui, 75013 Paris
Terjemahan : © Komunitas Emmanuel, Indonesia. Hak cipta dilindungi Undang-Undang